Iklan

terkini

Cawapres Prabowo di Tangan Cak Imin

Jejak Info
Senin, 10 Juli 2023, 12:17 WIB Last Updated 2023-07-10T07:16:01Z

Prabowo Subianto bersama Muhaimin Iskandar/ Cak Imin. (ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja)

JEJAKINFO.COM, JAKARTA --   Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto hingga kini belum menentukan nama bakal calon wakil presiden di Pilpres mendatang. Penentuan pendampingnya pun diserahkan kepada Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

Keputusan tersebut disampaikan oleh Menteri Pertahanan RI itu usai menyambangi rumah dinas Cak Imin sebagai Wakil Ketua DPR RI. Inisiatif dan penegasan Prabowo itu dinilai sebagai upaya untuk memastikan soliditas Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) di tengah potensi perpecahan koalisi.

Pertemuan antara Ketua Umum kedua partai pada Minggu (9/7/2023) sore itu didampingi oleh sejumlah elite partai. Prabowo didampingi Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, dan Wakil Ketua Umum Gerindra Sugiono. Lalu. mereka diterima oleh Muhaimin dan sejumlah elite PKB, antara lain, Sekretaris Jenderal PKB Hasanuddin Wahid, Wakil Ketua Umum PKB Hanif Dhakiri, dan Wakil Sekretaris Jenderal PKB Syaiful Huda.

Prabowo mengaku berencana bertemu dengan Cak Imin sejak beberapa waktu lalu yang baru saja kembali ke Tanah Air setelah menunaikan ibadah haji di Arab Saudi. Pertemuan dilakukan untuk membahas perkembangan politik nasional, terutama langkah ke depan yang akan diambil oleh KKIR, koalisi yang mereka bangun sejak pertengahan Agustus 2022.

”Pendaftaran tinggal tiga bulan, sehingga kita sepakat untuk lebih intensif lagi. Saya sudah katakan, PKB dan Gerindra sudah tanda tangan suatu kesepakatan politik dan itu berarti kita melangkah, setiap masalah kita bahas, sehingga tadi cukup buka-bukaan, dan itulah yang ingin kita pertahankan,” ujar Prabowo.

Penentuan bakal cawapres dari KKIR pun menjadi salah satu poin pembahasan. Menurut Prabowo, penetapan cawapres bukan soal yang sepele. Sebagai pimpinan parpol yang mewakili sejumlah besar konstituen, ia harus mengambil langkah dengan tenang. Keputusan yang berpengaruh besar pada bangsa dan negara itu juga harus dirundingkan secara saksama.

Kemudian, mengacu poin dalam piagam kerjasama Gerindra-PKB, disebutkan bahwa penetapan sosok bakal capres dan cawapres diserahkan kepada Prabowo dan Muhaimin. Hanya saja, ia menghormati PKB yang telah mendukung dirinya untuk menjadi bakal capres. Oleh karena itu, porsi pengambilan keputusan menentukan bakal cawapres diserahkan kepada PKB.

”Soal bakal cawapres, ya, kita akan diskusikan bersama. Tetapi Anda harus tahu, kalau mereka dukung saya sebagai capres, ya mereka akan sangat menentukan siapa cawapres, kan, begitu,” tandasnya. (*)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Cawapres Prabowo di Tangan Cak Imin

Terkini

Entri yang Diunggulkan

Deretan Petahana Anggota DPRD Sinjai Tumbang di Pemilu 2024

Iklan