terkini

Iklan

BRI Sinjai Dukung Program Cashless di Rutan Kelas II B dengan Penyerahan Kartu BRIZZI dan Bantuan Sosial

Jejak Info
Sabtu, 15 Februari 2025, 19:31 WIB Last Updated 2025-02-15T11:31:55Z

Pinca BRI Sinjai, HM Dandy Wardana (kiri) menyerahkan kartu BRIZZI secara simbolis, Sabtu(15/2/2025) 

JEJAKINFOM.COM, SINJAI
-- PT. Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Sinjai menunjukkan dukungannya terhadap program cashless di Rutan Kelas II B Sinjai dengan menyerahkan kartu BRIZZI kepada ketua Koperasi Rutan Sinjai pada Sabtu (15/2/2025). 


Acara penyerahan ini bertepatan dengan kunjungan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Imigrasi dan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sulawesi Selatan, Rudy Fernando Sianturi.


Selain penyerahan kartu BRIZZI, BRI Sinjai juga membuka rekening baru untuk pegawai rutan dan warga binaan Rutan Klas IIB Sinjai. Kartu BRIZZI ini nantinya akan digunakan oleh warga binaan untuk bertransaksi sehari-hari di Koperasi Rutan, sebagaimana dijelaskan oleh Pemimpin Cabang (Pinca) BRI Sinjai, HM Dandy Wardana. 


"Kartu BRIZZI ini akan mempermudah warga binaan dalam melakukan transaksi harian di koperasi," ujarnya.


Dalam kesempatan ini, Pinca BRI Sinjai HM Dandy Wardana, didampingi oleh Kepala Rutan Sinjai, Darman Syah, juga menyerahkan bantuan paket sembako kepada keluarga warga binaan dan masyarakat kurang mampu di sekitar Rutan Sinjai. "Selain penyerahan bantuan dan BRIZZI, juga dilakukan penaburan bibit ikan nila di kolam ikan yang ada di lingkungan Rutan Sinjai," kata Haji Dandy, sapaan akrab Pinca Sinjai.


Kepala Kantor Wilayah Dirjenpas Sulawesi Selatan, Rudy Fernando Sianturi, menyampaikan ucapan terima kasihnya atas dukungan yang diberikan oleh BRI Sinjai kepada Rutan Sinjai dan berharap sinergi antara kedua pihak dapat berjalan lebih erat ke depannya. (*) 

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • BRI Sinjai Dukung Program Cashless di Rutan Kelas II B dengan Penyerahan Kartu BRIZZI dan Bantuan Sosial

Iklan Bawah